Jakarta – Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Yusharto Huntoyungo melakukan kunjungan kerja di Desa Pilohayanga, Gorontalo. Pada kunjungan tersebut, ia mengapresiasi Kepala Desa Pilohayanga karena menerapkan konsep e-Government saat melayani masyarakat.
Dilansir dari detik.com, dalam kunjungan tersebut, Yusharto Huntoyungo turut didampingi oleh Kadis PMD Provinsi Gorontalo Slamet, Kadis PMD Kab. Gorontalo Darwan Usman, Sekretaris Desa Bertin Hasan, dan jajaran aparat Desa Pilohayanga.
“Penerapan e-Government untuk pelaksanaan pemerintahan desa membutuhkan perubahan karakter, mentalitas atau pola pikir. Dalam birokrasi maupun badan public perlu reformasi sistem dan pola kerja. Nah, itu dapat diwujudkan salah satunya dengan menerapkan sistem pemerintahan berbasis elektronik atau e-Government,” kata Yusharto dalam keterangan tertulis, Sabtu (28/5/2022).
Menurutnya penerapan konsep tersebut sesuai dengan amanat Permen PAN-RB Nomor 5 Tahun 2018 tentang Pedoman Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Sehingga diharapkan pemerintah daerah dapat mewujudkan sistem kerja yang efisien, efektif, transparan, dan akuntabel.
“Pengembangan digitalisasi di Desa Pilohayanga dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat sehingga masyarakat yang menerima layanan dan administrasi dapat berkomunikasi dengan pemerintah Desa pilohayanga menggunakan smartphone,” katanya.
Melalui konsep tersebut masyarakat tidak perlu lagi mendatangi kantor desa untuk mendapatkan berbagai jenis layanan administrasi seperti surat keterangan pindah, surat pengantar berkelakuan baik, dan surat keterangan sebagai penduduk.
“Pengembangan aplikasi di Desa Pilohayanga telah menggunakan Prodeskel sebagai basis data yang selanjutnya dikembangkan sesuai kebutuhan pemerintah desa,” ujarnya.
Selain mempermudah urusan administrasi desa, pengembangan aplikasi juga bertujuan untuk mendukung usaha ekonomi masyarakat di Desa Pilohayanga. Melalui sejumlah inovasi tersebut, Desa Pilohayanga sukses menyabet predikat sebagai juara lomba desa terpilih.
“Saya ucapkan selamat dan apresiasinya kepada Desa Pilohayanga sebagai juara lomba desa yang terpilih. Semoga menjadi motivasi untuk lebih meningkatkan kinerja para aparat desa dengan tagline dua kali lebih baik,” tutup Yusharto.