Mobil Perangkat Desa Hangus Dibakar, Salah Satu Resiko Besar Dari Profesi Pamong Desa?

Probolinggo – Mobil milik Perangkat Desa Tlogosari, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo dibakar orang tak dikenal pada Minggu dinihari, 16 Mei 2021. Belum diketahui motif pembakaran mobil ini.

Mobil Isuzu Panther dengan nopol N-1634-N itu diketahui milik Misto Perangkat Desa Tlogosari. Mobil warna putih itu terbakar sekitar pukul 03.00 WIB, saat si empunya tidak ada di rumah. Sedangkan mobil diparkir di dekat rumah.

Warga mengetahuinya ketika kobaran api sudah menghanguskan sebagian dalam atau interior, kursi atau jok mobil. Sedangkan bagian luar hanya di dekat pintu yang catnya terbakar.

“Warga tahunya ketika api sudah besar dan membakar bagian dalam mobil. Kemudian berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, sehingga tak menjalar ke rumah di dekatnya,” terang Muhammad Ali, salah satu warga.

Kasus pembakaran mobil ini kemudian dilaporkan ke polisi, setelah Ali bersama warga lain memberitahu ke Musti.

Kanitreskrim Polsek Tiris, Aiptu Yuniarto menuturkan, saat kejadian lokasi dalam keadaan sepi. Misto saat itu, sedang berada di rumah istrinya di Desa Ranuagung, kecamatan setempat. “Posisi rumah sepi dan mobil korban itu berada di parkiran,” ujarnya saat dikonfirmasi terpisah.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi memastikan mobil itu sengaja dibakar oleh orang tak dikenal. “Dugaan sementara sebelum dibakar pelaku terlebih dahulu menyirami minyak tanah. Kerugian materiil yang dialami korban sekitar Rp30 juta,” ungkap Yuniarto.

Peristiwa itu, berlangsung 2 pekan pasca pilkades di desa tersebut. Di mana pilkades berlangsung pada 2 Mei lalu. Meski begitu, polisi tidak mau gegabah menyimpulkan peristiwa itu ada kaitannya dengan pilkades. “Masih kita dalami,” tandas Kanitreskrim.

About admin

Check Also

Peroleh 14 Suara Dalam Musda, Asep Ruyandi Terpilih Menjadi Ketua PPDI Sukabumi Periode 2024-2029

SUKABUMI – Asep Ruyandi terpilih menjadi Ketua PPDI Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029, dalam Musyawarah Daerah …

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *