Pencairan Siltap Perangkat Desa, Pj. Bupati Kerinci Tegaskan Sebelum Lebaran

SUNGAI PENUH – Pj Bupati Kerinci, Asraf, akhirnya angkat bicara terkait keluhan ribuan perangkat Desa terkait penghasilan tetap (Siltap) yang sudah 3 Bulan tak kunjung cair hingga Bulan Ramadhan.

Pj Bupati Kerinci, Asraf, memberi penegasan dihadapan seluruh Kepala Desa, Sekda, Kaban BPKAD dan Kadis Pemdes Kerinci, bahwa gaji perangkat Desa wajib cair sebelum lebaran.

“Gaji perangkat Desa wajib cair sebelum lebaran,” tegas Asraf, saat membuka acara serah terima asset jalan desa milik Pemkab ke Desa di ruang pola Kantor Bupati Kerinci Senin (2/4/2024) seperti yang dilansir dari RRI.

Dijelaskannya bahwa, beberapa hari lalu dirinya telah menandatangani terkait pencairan gaji perangkat desa. Namun terkait pencairan, orang nomor satu di Bumi Sakti Alam Kerinci ini menyerahkan ke Pemdes dan BPKAD terkait persyaratan lainnya.

“Niken sudah, namun apakah cair hari ini atau besok, yang jelas saya minta agar cair sebelum lebaran. Karna uang 10 ribu sebelum lebaran, lebih berharga dari 1 juta setelah lebaran,” ucapnya.

Diketahui sebelumnya bahwa Kepala Dinas PMD Kerinci, Sahril Hayadi, juga menargetkan bahwa gaji perangkat Desa akan cair sebelum lebaran. “Target kita Insyaallah bisa diberikan sebelum lebaran,” kata Sahril.

About admin

Check Also

Peroleh 14 Suara Dalam Musda, Asep Ruyandi Terpilih Menjadi Ketua PPDI Sukabumi Periode 2024-2029

SUKABUMI – Asep Ruyandi terpilih menjadi Ketua PPDI Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029, dalam Musyawarah Daerah …

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *