Sikapi Aksi Penolakan Usulan Apdesi Di Berbagai Daerah, Begini Respon Ketua Umum PPDI

Pemalang – Apel bersama perangkat desa dan kepala desa bersama Bupati yang digagas Simongklang dan PPDI Pemalang pada Senin (24/10), berjalan lancer dan sukses.

Hal ini terlihat dari tingkat kehadiran peserta yang melebihi target yang direncanakan oleh koordinator acara, baik itu dari Kepala Desa maupun Perangkat Desa sendiri.

Pantuan awak media Puskominfo-PPDI dilokasi penyelenggaraan, tampak sekitar 700-an anggota PP|DI yang hadir, sementara dalam surat pemberitahuan kegiatan kepada Pemkab Pemalang rencana akan hadir 500 peserta saja.

“ Suatu hal yang membanggakan kami (PPDI Pemalang) dengan tingkat kehadiran yang diluar perkiraan ini,” ujar Dastro, Ketua PPDI Pemalang ketika dihubungi seusai acara.

“ Tentu ini menjadi penyemangat tersendiri agar kedepannya Perangkat Desa dan PPDI terus meningkatkan etos kinerja serta sinergitas yang positip dengan Kepala Desa dan jajaran diatasnya,” tambahnya.

Sementara itu tampak juga kehadiran Ketua Umum PPDI Moh. Tahril yang seusai acara berdialog santai dengan pengurus PPDI dan beberapa perangkat desa yang ikut apel bersama.

“ PP. PPDI mengapresiasi positip agenda yang digalang rekan-rekan baik di Pemalang, Brebes, Mesuji, Cilacap dan daerah-daerah lain terkait dengan penolakan usulan organisasi sebelah, yang membatasi masa kerja perangkat desa,” ujar Moh Tahril dalam keterangannya didepan awak media.

“ Dan regulasi tentang masa jabatan perangkat desa ini sudah jelas diatur dalam UU Desa, jangan sebagai organisasi melakukan intervensi jauh kedalam,” tambahnya.

Selain itu, Moh Tahril juga mengapresiasi PPDI Pemalang yang bersinergi dengan Kepala Desa, sehingga menciptakan komunikasi yang harmonis baik dalam kegiatan hari ini (apel bersama) maupun dalam dinamika pemerintahan desa.

“ Silahkan bagi perangkat desa kalau mau mengadakan aksi penolakan sejauh berkoordinasi dengan kepengurusan PPDI, kami akan ikut bertanggungjawab, kalo tidak ya diluar tanggungjawab PPDI, intinya mari kita istiqomah dan tegak lurus didalam organisasi ini,” pungkasnya.

About admin

Check Also

Peroleh 14 Suara Dalam Musda, Asep Ruyandi Terpilih Menjadi Ketua PPDI Sukabumi Periode 2024-2029

SUKABUMI – Asep Ruyandi terpilih menjadi Ketua PPDI Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029, dalam Musyawarah Daerah …

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *