Jelang Peringatan Satu Dasawarsa UU Desa, DESA BERSATU Gelar Rakernas

Jakarta, 12 Juni 2024 – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) DESA BERSATU menggelar pelantikan kepengurusan dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) periode 2024-2029 di Ballroom Menara Peninsula, Jakarta. Acara ini berlangsung pada hari Rabu, 12 Juni 2024, dengan dihadiri oleh 400 peserta, termasuk pengurus dan perwakilan dari delapan organisasi desa nasional yang tergabung dalam DESA BERSATU.

Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Prof. H. Paiman Raharjo, hadir untuk membuka secara resmi acara pelantikan dan Rakernas tersebut. Dalam pidatonya, beliau menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan organisasi masyarakat dalam memajukan pembangunan desa di Indonesia.

“Pelantikan ini adalah langkah awal yang signifikan bagi DESA BERSATU dalam mengawal dan mendukung kebijakan pembangunan desa di tingkat nasional,” ujar Paiman Raharjo. “Rakernas ini juga menjadi bukti komitmen DPP DESA BERSATU untuk merancang program strategis demi kemajuan dan kesejahteraan desa-desa di seluruh Indonesia,” tambahnya.

Acara ini menandai dimulainya masa bakti baru bagi kepengurusan DESA BERSATU, dengan fokus pada pengembangan kebijakan yang pro-desa dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa. Ketua Umum DESA BERSATU menegaskan, “Desa harus menjadi kekuatan utama dalam upaya mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera.”

Melalui pelantikan dan Rakernas ini, diharapkan akan terwujud program-program yang bermanfaat dan membawa kebaikan bagi seluruh desa di Indonesia, memperkuat peran desa sebagai pilar pembangunan nasional.

About admin

Check Also

Peroleh 14 Suara Dalam Musda, Asep Ruyandi Terpilih Menjadi Ketua PPDI Sukabumi Periode 2024-2029

SUKABUMI – Asep Ruyandi terpilih menjadi Ketua PPDI Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029, dalam Musyawarah Daerah …

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *