Buka Musda PPDI Kampar, Ini Pesan Penting Nina Siahaan

BANGKINANG – Ketua PPDI Provinsi Riau Nina Siahaan berharap keberadaan organisasi  dapat menjalankan peraturan perundang-undangan desa, sebab PPDI merupakan wadah perangkat desa.

Pernyataan ini disampaikan ketika memberikan sambutan dalam acara Musyawarah Daerah (MUSDA) I Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) 2023 di aula kantor Bupati Kampar, Selasa (24/10/2023).

Tampak hadir dalam agenda tersebut  diantaranya Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus, Sekretaris PPDI Provinsi Riau Erwanto.SE, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kampar Lukmansyah Badoe.S.Sos.M.Si, Kepala Dinas Kominfo Yuricho Erfil.S.Stp dan seluruh perangkat Desa Se Kabupaten Kampar.

Baca juga : Selamat, Tahun 2024 THR Perangkat Desa Boyolali Naik 67%

Sementara itu Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus sendiri mengapresiasi pelaksanaan Musyawarah Daerah perdana PPDI Kabupaten Kampar pada tahun 2023.

“Laksanakanlah Musda ini dengan baik, jadikan ini wadah untuk bermufakat dalam membentuk kepengurusan periode 2023-2028. Jadikan PPDI ini tempat  berkomunikasi dan mempersatukan perangkat desa, mulai dari sekretaris desa, kepala urusan, kepala seksi sampai kepala dusun,” harap Pj Bupati Firdaus.

Pada musyawarah PPDI Kampar ini, Firdaus berharap memilih pengurus yang benar-benar mau bekerja dan meluangkan waktunya untuk organisasi ini, sehingga menghasilkan jajaran pengurus yang berkualitas, yang bisa mengayomi dan menyatukan seluruh perangkat desa di Kabupaten Kampar untuk menjadikan PPDI Kabupaten Kampar terdepan di Provinsi Riau.

Karena menurutnya, dengan begitu luasnya Kabupaten Kampar yang terdiri dari 21 kecamatan, 242 desa dan 8 kelurahan, ia juga mengharapkan PPDI dapat menjadi pemersatu perangkat  desa dalam segala hal, baik dalam bersilahturahmi, baik dalam pekerjaan demi kemajuan desa dan peningkatan kesejahteran perangkat desa, diminta kepada seluruh perangkat desa  dengan adanya PPDI ini lebih bisa memahami tugas pokok dan fungsinya masing masing.

Baca juga : Luncurkan Saku Ajaib, PPDI Jawa Barat Siap Tingkatkan Kesejahteraan Anggota

“Saat ini sudah masuk dalam tahapan pelaksanaan pemilihan legislatif dan pemilihan Presiden Republik Indonesia, yang akan dilaksanakan 14 Februari 2024, jangan sampai perangkat desa ikut dalam politik praktis, sosialisasikan pemilu tersebut kepada masyarakat dengan baik, agar masyarakat dapat menggunakan hak suaranya.

Pemerintah Daerah tengah berusaha memberantas stunting di Kabupaten Kampar, jika ada dilingkungan saudara terdapat balita yang termasuk katergori stunting, segera lakukan koordinasikan dengan OPD terkait, agar permasalahan ini bisa diselesaikan.

Dari dana desa sudah ada program ketahanan pangan, jangan sampai program ketahanan pangan ini salah sasaran, saya berharap kepada perangkat desa di Kabupaten Kampar ini dapat membantu Pemerintah Daerah sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Daerah di tingkat desa.

Perangkat desa memeliki peranan penting bagi pemerintah daerah dan masyarakat, karena desa-desa di kabupaten kampar tidak akan bisa berjalan lancar tanpa bantuan dari perangkat desa. Untuk itu saya mengajak kepada perangkat desa di Kabupaten Kampar untuk menjaga persaudaraan dan kerjasama yang baik.

About admin

Check Also

Dibuka Bupati, PPDI Kabupaten Bungo Sukses Selenggarakan Rakerda

BUNGO – Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-III Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Bungo resmi …

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *