BLT Subsidi Gaji Diusulkan Naik Rp. 5 Juta Untuk Pekerja, Perangkat Desa Salah Satunya

JAKARTA – Bantuan sosial (Bansos) sangat dibutuhkan masyarakat jika PPKM Darurat diperpanjang. Adapun bantuan untuk pekerja atau BL Subsidi Gaji diusulkan untuk kembali diadakan.

Ekonom Bhima Yudhistira mengusulkan bantuan subsidi gaji kembali diberikan kepada pekerja untuk memitigasi dampak ekonomi jika pemerintah memperpanjang PPKM darurat.

Bhima pun mengusulkan pemerintah meningkatkan besarannya menjadi Rp5 juta per pekerja selama tiga bulan.

“Untuk cegah PHK massal, saya usul subsidi upah dilanjutkan dengan nominal bantuan Rp5 juta per pekerja selama tiga bulan,” katanya.

Adapun bantuan subsidi gaji atau bantuan subsidi upah (BSU) ini pernah diberikan pemerintah saat awal pandemi Covid-19 di 2020. Namun pada APBN 2021, pemerintah tidak lagi mencantumkan BSU.

Selain itu, Bhima mengusulkan bantuan sosial tunai dinaikkan menjadi Rp1 juta dari Rp300 ribu per keluarga per bulan.

“Bansos jelas tidak cukup jika bantuan tunai hanya Rp300 ribu per bulan per keluarga penerima. Itu artinya dalam situasi krisis nominal dana bansos tidak beda jauh dengan kondisi normal,” katanya.

About admin

Check Also

Dihadiri Kadis PMD Bengkulu Utara, Hala Bi Halal Di Arga Makmur Berlangsung Meriah

ARGA MAKMUR – Halal Bihalal yang di selenggarakan oleh kecamatan Arga Makmur yang di dukung …

One comment

  1. Semoga diterima usulan beliau dan direalisasikan…TOP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *