Mega Dwi Cahyani, Dari Desa Hasilkan Pundi-Pundi Rupiah

Gadis desa asal Purwodadi, Jawa Tengah (Jateng) sukses menjadi artis TikTok. Perempuan kelahiran 1 September 1999 sudah memiliki 7,8 juta pengikut di akun TikToknya.

Bernama lengkap Mega Dwi Cahyani, gadis ini rupanya sudah dikenal sebagai seorang YouTuber, dan selebgram. Di usianya yang masih muda, talentanya di dunia digital sudah tidak bisa dibantah. Cahya, demikian panggilannya, meraih Gold Play Button dari YouTube.

Pemilik akun YouTube @cahyaniryn ini bercerita, memang sejak masih duduk di bangku SMA, dirinya sangat menyukai dunia fotografi. Dia sering hunting foto untuk kemudian dipajang di akun Instagramnya.

“Main Instagram itu sejak SMA. Seiring waktu, followers saya mulai banyak. Nah, saat lulus SMA, ada keinginan untuk kuliah, tapi karena orang tua hanya berprofesi sebagai petani, mereka tidak punya uang untuk biaya kuliah. Akhirnya, saya harus menghapus cita-cita kuliah,” kata Cahya.

Cahya memilih bekerja di sebuah konter HP. Dalam beberapa waktu, ia juga berpindah-pindah kerja, dari SPG perusahaan roti hingga bekerja di salon.

“Nah, saat itu dari Instagram juga sudah mulai dapat penghasilan dari endorse. Seiring berjalannya waktu, saya putuskan untuk masuk ke Youtube,” kata dia.

Diakuinya, dia masuk ke YouTube lantaran terinspirasi dari Sarah Viloid, salah satu YouTuber Gaming sukses di usia muda. Dia, kata Cahya, bisa membangun rumah orang tuanya, kendaraan, dan lainnya.

“Mulailah saya membuat konten. Awalnya konten saya di gaming, main mobile legend. Karena saya sejak awal memang suka main game,” ucap Cahya.

Namun kontennya tersebut tidak mendapatkan sambutan yang baik. “Wah, banyak banget yang hujat. Ada yang bilang sok cantik lah, kecentilan, modal muka doang. Mainnya noob lah. Jujur, dulu saya pernah down dengan perkataan dari netizen,” ujarnya.

Untungnya tekadnya untuk sukses masih lebih besar, hingga Cahya berhasil keluar dari tantangan tersebut. Dia tetap konsisten membuat konten, hingga seiring waktu jumlah subscriber-nya terus naik. Di saat bersamaan, followers Instagramnya pun makin bertambah.

“Dari sana saya mendapat tawaran kontrak aplikasi LIKEE. Saya senang banget, karena gajinya lumayan. Setelah itu, saya juga mendapatkan kontrak di aplikasi JOOX. Saya juga pernah menang challenge di aplikasinya dan dapat hadiah HP. Saya jual HP-nya, uangnya dipakai buat sewa bis untuk jalan-jalan sekeluarga besar ke Yogyakarta. Senang banget bisa nyenengin keluarga pakai uang sendiri,” kata dia lagi.

Pada akhir 2018, Cahya berangkat ke Jakarta karena ada meet up aplikasi LIKEE. Seminggu di Jakarta, dia berencana langsung kembali pulang ke kampung. Namun niat itu urung, karena dia mendapatkan tawaran syuting FTV.

“Ketemu orang dan diajakin jadi artis, ternyata perannya hanya disuruh lewat saja di FTV. Karena memang saya belum paham dunia film, jadi ikut aja. Setelahnya, saya coba ikut casting, tidak pernah lolos juga. Malah disuruh bayar untuk beli peran, saya tidak mau,” ujarnya.

Sulit menembus dunia film, Cahya pun memutuskan untuk fokus di YouTube dan Instagram. Hingga dirinya bertemu dengan YouTuber Raka Rizky (Heiraks) yang kemudian menjadi pacarnya. Cahya mengubah haluan kontennya, dari gaming menjadi bucin, prank, dan blog.

Selain itu, dia juga mencari keberuntungan dari aplikasi lain yang tengah viral, TikTok. Tak disangka, karena seringnya main TikTok, semakin banyak yang mengenal Cahya. Hingga kebanyakan orang sekarang mengenal Cahya sebagai artis TikTok, meskipun lebih dulu masuk di YouTube dan Instagram.

Soal prestasi di TikTok, saat ini akun @cahyaniryn followers-nya bertengger di urutan kedua terbanyak di Indonesia dengan jumlah 7,8 juta pengikut. Sementara subscribers YouTube-nya telah mencapai 2,8 juta, dan Instagram sudah di angka 3 juta followers tapi karena kena banned, dia memulai akun baru @cahyaniryn1999 yang sekarang followersnya berjumlah 1,5 juta.

“Alhamdulillah, uang dari YouTube dan endorse bisa buat membangun rumah orang tua. Saya bongkar rumah lama dan dibangun lagi jadi bikin 2 rumah. Bisa beli kendaraan tunai, beli tanah 990 meter. Ke depan targetnya ingin mengumrohkan dan menghajikan orang tua,” ujarnya.

Sebagai seorang YouTuber, Cahya juga menginspirasi kakak dan adiknya untuk ikut terjun ke dunia YouTube. Kakaknya Ulfatin Naimah dan adiknya Mutiara Fitriani saat ini aktif di YouTube dan Instagram. Mutiara sendiri cukup sukses dengan 190.000 subscribers YouTube dan 830.000 followers di Instagram.

“Saya selalu mencoba hal baru. Jangan menyerah, hidup itu harus ada target, dan terus berusaha mencapai target itu. Sebab, usaha tidak akan mengkhianati hasil,” kata Cahya.

Hebatnya, dari awal perjalanannya sebagai YouTuber dengan 0 subscribers sampai sekarang, Cahya masih mengedit video sendiri dengan HP, ngevlog dan lainnya juga pakai HP. “Semua video YouTube selalu pakai HP. Saya lebih suka pakai HP dari pada kamera,” ujarnya.

sumber berita : Inews.id

About admin

Check Also

Geram ADD Sampai April Belum Cair, Aparatur Pemerintah Desa Lampung Utara Siap Turun Ke Jalan

LAMPUNG UTARA – Aparatur Pemerintah Desa di Lampung Utara mengancam akan turun ke jalan apabila …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *